July 12, 2013 by Syaharuddin, S.Pd
Beberapa hari lalu saya bertemu rekan saya yang sedang mengerjakan data NUPTK padamu negeri di sebuah warkop. Setelah beberapa saat kita mengerjakanya bersama, teman saya mengalami kebingunangan karena verval tidak bisa di simpan melainkan langsung di cetak, sedangkan di wakrop tidak di sediakan printer. Bagi anda yang yang pernah mengalami hal serupa, pasti kebingungan dalam melanjutkan pekerjaan ini. Namun tidak usah khawatir, tanpa printer Bukti verval bisa di simpan di komputer dalam format pdf, xps dan bisa di cetak sewaktu-waktu.
Menyimpan Bukti Verval ke Format XPS
Setelah info printer muncul, sekarang kita bisa memilih nama printer yang tersedia. Saya merekomendasikan Format XPS karena format ini banyak terdapat di komputer – komputer windows tanpa perlu menginstan software lain.Pilih Printer Microsoft XPS Document Writer. dan OK.
Tulis nama berkas yang anda akan simpan.
Gambar di atas adalah gambar hasil save xps file dengan format
.oxps, format bisa di buka dengan XPS Viewer dan Reader Windows 8.
Untuk Menyimpan verval ke format pdf, doc dll, kita bisa menggunakan bantuan Nitro Pdf, caranya tidak jauh beda pada posting ini.
Selamat Mencoba
Tidak ada komentar:
Posting Komentar